fbpx

Salah satu faktor kesuksesan waralaba adalah lokasi waralaba, lokasi yang strategis sangat penting sebelum memulai bisnis waralaba, karena lokasi ikut berperan menentukan tingkat kesuksesan usaha.

Jika belum memiliki bayangan lokasi strategis yang di pilih, dapat meminta bantuan kepada franchisor untuk memberi gambaran tentang lokasi yang akan dipilih.

franchisor akan melakukan studi pasar sebelum memberikan persetujuan kepada franchisee. riset ini salah satunya untuk mengetahui potensi lokasi tersebut dan berbagai informasi yang dibutuhkan.

Tempat usaha yang dipilih mutlak harus strategis, ramai dan mudah diakses dari mana saja, tempat parkir yang luas bahkan ada istilah No Parking No Business. Ada beberapa point penting untuk pertimbangan memilih lokasi usaha, antara lain:

 

  1. Kepadatan penduduk. kepadatan penduduk menjadi salah satu indikator besarnya potensi pasar usaha.
  2. Penghasilan. Jika kepadatan penduduk tidak linear dengan daya beli masyarakat, maka lokasi itu tidak tepat,karena itu, perlu di cermati bagaimana penghasilan penduduk di area yang akan jadi  lokasi waralaba.
  3. Jumlah Usaha. Apakah banyak usaha berpengaruh di lokasi ? apakah ada kompetitor di area tersebut?
  4. Tempat. Ada beberapa tipe tempat yang bisa dipilih untuk usaha,seperti perumahan, pinggir jalan, sentra usaha dan sebagainya.
  5. Jumlah Trafik. berapa banyak kendaraan yang lalu lalang dilokasi itu perharinya? apakah orang yang lalu lalang akan dapat melihat tanda bisnis(plang) ? Apakah lokasinya mudah di akses?
  6. Pusat kedatangan.
  7. Akses Karyawan. Lokasi yang jarak tempuhnya sangat jauh menjadi kontra produktif buat karyawan. Usahakan mencari karyawan yang dekat dengan lokasi usaha.
  8. Zona. pastikan lokasi usaha cocok dengan usaha yang akan didirikan.
  9. Kompetisi. Pertimbangkan tingkat kompetisi usaha yang ingin di jalankan pada wilayah yang akan di jadikan tempat usaha.
  10. Lingkungan. Lingkungan disekeliling lokasi tidak mengganggu franchise yang akan di dirikan.

 

Sumber : Be Entrepreneur Be Rich With Franchise